Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis Mahasiswa Melalui Modul Analisis Vektor Berdasarkan Tahapan 4M
Abstract
Peningkatan kemampuan berpikir kritis merupakan bagian penting dari pembelajaran. Pada penelitian ini dikembangkan modulĀ pembelajaran analisis vektor berdasarkan tahapan 4M yang dapat memotivasi mahasiswa untuk berpikir kritis. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis ada tidaknya peningkatan kemampuan berpikir kritis mahasiswa setelah menggunakan modul analisis vektor berdasarkan tahapan 4M. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif menggunakan paired sample test untuk menganalisis peningkatan kemampuan berpikir kritis. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes uraian. Sampel yang digunakan adalah mahasiswa tingkat II sebanyak 24 mahasiswa. Data dianalisis dengan bantuan program SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan kemampuan berpikir kritis mahasiswa setelah menggunakan modul analisis vektor berdasarkan tahapan 4M dengan sig= 0,00 < 5%, dengan t hitung = -8,328 > -t0,05. Sehingga penggunaan modul dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis mahasiswa.
References
Depdiknas, 2006. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Kompetensi Dasar Pelajaran Matematika untuk Sekolah Dasar (SD)/ Madrasah Ibtidaiyah (MI), Sekolah Menengah Pertama (SMP)/ Madrasah Tsanawiyah (MTs), Sekolah Menengah Atas (SMA)/ Madrasah Aliyah (MA). Jakarta: Pusat Kurikulum, Balitbangdiknas, Jakarta.
Dewey, J. (2007). How The Think. Digireads.com Publishing.
Ennis, R. H. (1996). Critical Thinking Dispositions: Their Nature and Assessability. Informal Logic. http://doi.org/10.22329/il.v18i2.2378
Firdaus,dkk. (2015). Developing Critical Thinking Skills of Students in Mathematics Learning. Journal of Education and Learning. Vol.9(3) pp.226-236.
Santrock, J. W. (2011). Educational Psychology (5th ed.). New York: McGraw-Hill.
Soeyono, Y. 2014. Pengembangan Bahan Ajar Matematika Dengan Pendekatan Open-Ended untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Kreatif Siswa SMA. Jurnal Pendidikan Matematika: Pythagoras, Volume 9 Nomor 2, Desember 2014 (205-218). http://doi.org/10.21831/pg.v9i2.9081
Solso, Robert L. 1995. Cognitive Psychology. Boston. Allyn and Bacon.